5 Aplikasi Media Sosial Populer di 2018

in #aplikasi6 years ago (edited)

Halo Sobat Steemit, Bagaimana keadaannya sehat? 

Sudah Ngopi Belum? Ngopi dulu Yukss 

Okee kali ini saya akan berbagi informasi 5 Aplikasi Media Sosial Populer di Tahun 2018.  

Apa saja itu? Yuks kita baca bareng.. 

Berikut 5 Aplikasi Media Sosial Populer di Tahun 2018 :  

1. Facebook 

Facebook yang didirikan oleh Mark Zuckerberg bersama teman sekamarnya dan sesama mahasiswa Universitas Harvard, Eduardo Saverin, Andrew McCollum, Dustin Moskovitz, dan Chris Hughes.  Facebook telah berdiri 14 tahun lalu tepat nya di bulan februari 2004. Facebook merupakan sosial media yang masih popular hingga saat ini dan pengguna aktifnya sampai miliaran orang. Hingga saat ini Facebook telah menambakan fitur-firur barunya khususnya pada aplikasi smartphone (android & Ios) seperti : video live streaming,  postingan status dengan background berwarna, fitur cerita mirip seperti snapchat maupun instagram story dan untuk mengupload foto pada fitur cerita dilengkapi juga filter, efek dan berbagai karekter lucu, imut dan kece. Dengan adanya fitur-fitur baru tersebut membuat pengguna facebook tidak bosan dan tidak kalah dengan fitur-fitur serupa pada sosial media lainnya.   

2. Instagram.

Instagram pertama kali didirikan pada tanggal 6 Oktober 2010 oleh Kevin Systrom adalah seorang pemograman computer dan pengusaha internet. Instagram adalah social media berbagi foto dan video yang durasi sekitar 1 menit dengan menerapkan filter digital. Satu fitur yang unik di Instagram adalah memotong foto menjadi bentuk persegi, sehingga terlihat seperti hasil kamera Kodak Instamatic dan polaroid Dan Instagram merupakan salah satu social media yang sangat popular saat ini banyak kalangan yang menggunakan instagram saat ini seperti selebritis dunia maupun atlit olahraga bahkan dari kalangan politisi juga. Sistem perteman instagram dikenal dengan follower (Orang mengikuti instagram kita) dan Following (kita mengikuti instagram orang).  Semakin banyak follower akun instagram anda semakin dikenal dan biasa disebut selebgram (artis instagram), dengan begitu akan banyak yang akan meminta anda menendorese barang/jasa agar di posting di akun instagram anda. Di Instagram terdapat fitur-fitur sperti instastory dan filter foto ketika upload foto. Saat ini Instagram telah diambil alih oleh facebook dengan nilai sebesar $ 1 milyar  pada tanggal 9 April 2012.   

3. Twitter

Twitter didirikan pada bulan Maret 2006 oleh Jack Dorsey. Twitter adalah social media yang termasuk dalam kategori microblogging dikarenakan hanya bisa memposting 140 huruf dengan juga dengan sebutakan kicauan. Twitter termasuk social media yang paling digemari khususnya para politisi. Dikarenakan twiiter sebagai media kampanye yang cukup efektif didunia maya.  Fitur-fitur yang terdapat pada twitter adalah Replay (membalas twett user lain),  Retweet (Mengshare tweet user lain), Like Tweet (menyukai tweet user lain) dan  DM (Direct Messenger/Pesan Pribabi). Sama seperti instagram juga Untuk Pertemanan di twitter dikenal dengan istilah Follower (Diikuti oleh akun twiter orang lain) dan following (Mengikuti akun twiter orang lain. Dan Istilah twiiter yang sering kita dengar adalah trending topic. Yaitu suatu topic yang ramai  diperbincang kan di dunia maya. Biasanya pengguna twwiter menggunakan #hastag untuk mentweet. Apabila suatu hastag sudah masuk ke menu trending topic maka kita bisa melihat kumpulan tweet dari para pegguna twitter yang menggunakan hastag yang sama. Dengan adanya fitur trending topic kita bias tahu apa yang sedang hot issue yang diperbincangkan sehingga kita tidak ketinggalan informasi. 

4. Path  

Path pertama kali didirikan pada tanggal November 2010 oleh Dave Morin. Path merupakan media sosial yang digunakan untuk berbagi foto dari berbagai aktivitas yang dilakukan. Beberapa fitur  yang terdapat pada path seperti music, movie, books, views, visit, location dan sleep dan wake up. Path merupakan social media yang cukup digemari oleh kawula muda khususnya anak-anak gaul jaman now. Berbeda dengan media sosial lainnya, di Path pengguna bisa berbagi berbagai aktivitas yang mereka lakukan. Mulai dari buku apa yang sedang kita baca, musik apa yang sedang didengar, film apa yang sedang dintonton, sedang di mana sekarang, serta foto dan video yang menggambarkan keceriaan seseorang. Kelebihan Path yang sangat menonjol dari jejaring sosial lainnya adalah jumlah interaksi yang sangat terbatas. Jumlah pengguna yang dapat berinteraksi dengan satu pengguna dibatasi sampai 150 saja. Hal ini menjadikan akun dari Path eksklusif dan menjaga privasi dari pengguna. Selain itu, kelebihan path dalam hal privasi pengguna tidak memungkinkan pengguna yang tidak disetujui untuk mengakses akun yang ada. Tidak adanya kolom iklan dan promosi lainnya menjadikan Path lebih terfokus kepada pengguna sendiri.  

 5. Steemit

Steemit pertama kali diluncurkan pada 4 Juli 2016 oleh BitShares Steemit, Inc adalah perusahaan swasta yang bermarkas di New York dan berkantor pusat di Virginia. Perusahaan ini didirikan oleh Ned Scott dan Dan Larimer. Steemit, Inc  secara resmi meluncurkan Steemit, sebuah media sosial dengan hadiah uang virtual yang berjalan di atas blockchain Steem. Blockchain Steem memiliki dua token yaitu : STEEAM dan Steeam dollars. Tiga peran utama blockchain ialah transparansi, desentralisasi dan mempunyai nilai unit token cryptocurrency. Di steemit kita akan mendpatkan reward dari konten yang kita posting dalam pemberian token Steam Dollar dan Steam Power. Jadi  Steemet merupakan sosial media baru yang memberikan reward bagi penggunanya, baik yang memposting artikel maupun memberikan vote untuk artikel yang diposting di steeamit oleh penggunanya. Di Steemit Semakin besar steam Power maka semakin besar Steem yang kita berikakan ketika upvote. Dan semakin cepat kita upvote pada konten yang berpotensi besar mendapatkan nilai reward maka kita juga mendaptakan reward juga dengan sistem bagi hasil 50-50 antara penulis konten dan orang pemberi vote pada konten tersebut.  

 

Sekian dulu informasi dari saya mengenai 5 Aplikasi Sosial Media Populer di 2018.
kalau kontennya menarik silahkan di upvote ya,.

Follow juga akun steemit saya @agam.mirza