Sekolah Lingkungan Aceh (SLA) dibawah binaan Eksekutif Daerah WALHI Aceh kembali membuka penerimaan siswa baru Angkatan Ke – II Periode Pembelajaran Januari – Juni 2020.
Adapun syarat dan ketentuan, sebagai berikut:
- Terbuka untuk umum
- Usia 18 – 30 Tahun
- Berdomisili di Banda Aceh dan Aceh Besar
- Bukan Anggota TNI/Polri dan ASN
- Photo copy KTP sebanyak 1 lembar
- Pasphoto 3x4 (jika lulus seleksi)
- Membayar biaya seragam sekolah (jika lulus seleksi)
- Menulis essay bertema lingkungan (jika lulus seleksi tahap – I) minimal 800 karakter
- Membuat Surat Pernyataan bersedia mengikuti proses belajar hingga tuntas
Metode Belajar
- Belajar di dalam dan luar ruangan (kunjungan lapangan)
- Materi berkesinambungan
- Materi dalam bentuk visual dan bedah kasus
- Game
- Pendalaman materi secara tematik
- Review materi per pertemuan
- Empat pertemuan dalam sebulan selama enam bulan
- Proses belajar setiap hari Jumat pukul 14:30 – 17:30 Wib
Narasumber
- Unsur pemerintah
- Akademisi
- Praktisi
- Lsm
- Dll
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 7 – 20 Januari 2020
Donwload formulir pendaftaran melalui www.walhiaceh.or.id dan kirimkan formulir pendaftaran ke email [email protected] atau diantar langsung ke sekretariat WALHI Aceh.
Download:
Posted from my blog with SteemPress : http://walhiaceh.or.id/pengumuman-penerimaan-siswa-sekolah-lingkungan-aceh/